Jakarta Fair merupakan pameran
yang digelar setiap setahun sekali oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Event Jakarta
Fair ini dari tahun ke tahun selalu ditunggu-tunggu oleh masyarakat khususnya
Jakarta. Dan tahun ini merupakan Jakarta Fair yang ke 52. Walaupun pameran ini
dilaksanakan setiap setahun sekali, namun setiap tahun memiliki konsep ataupun
tema yang berbeda-beda.
Tema yang berbeda ini
disuguhkan agar masyarakat tidak bosan-bosan untuk terus berkunjung ke Jakarta
Fair. Saya sebagai warga pendatang di Ibukota Jakarta tentu sangat excited untuk bisa berkunjung ke Jakarta
Fair 2019. Saya akui pameran Jakarta Fair 2019 ini memang pameran yang
menyuguhkan berbagai macam produk, hampir semua produk ada semua di Jakarta
Fair 2019. Tidak hanya menyuguhkan pameran produk saja, namun juga menyuguhkan
banyak hiburan dan konser musik dengan menghadirkan artis-artis Ibukota.
Jakarta Fair 2019 ini
dibuka pada tanggal 22 Mei 2019 dan akan berlangsung selama 40 hari yakni
sampai 30 Juni 2019 mendatang. Oiya perlu teman-teman ketahui, Jakarta Fair ini
merupakan pameran perdagangan multi produk sekaligus arena festival terbesar
lho dikawasan Asia Tenggara.
Waaah tentu kita patut
bangga ya, Jakarta bisa menampilkan pameran seperti ini dan bersaing dikancah
internasional. Jakarta Fair sengaja digelar berbarengan dengan bulan puasa dan
hari libur lebaran. Jakarta Fair bisa menjadi pilihan untuk berlibur bersama
keluarga tercinta, teman-teman dan juga pacar mungkin haha.
Untuk berlibur bersama
keluarga tentu cocok banget ya, karena memang bertepatan dengan libur sekolah
juga. Ajak anak dan keluarga untuk berkunjung ke Jakarta Fair, kalau tidak
belanja ya bermain aja hehe. Jakarta Fair banyak menyuguhkan permainan buat
anak-anak ko, jadi jangan khawtir ya hehe.
Jakarta Fair 2019 akan
menghadirkan lebih dari 100 artis yang akan berganti-gantian manggung di
Jakarta Fair Kemayoran setiap harinya. Jadi mudah banget jika ingin bermain dan
mencari hiburan, pas banget datang langsung ke Jakarta Fair 2019.
Buat teman-teman yang
berkunjung ke Jakarta Fair 2019, juga bisa untuk mendonorkan darah lho. Jakarta
Fair kembali mengadakan program CSR pada tahun 2019 ini. Kegiatan donor darah
yang diadakan oleh Jakarta Fair ini telah bekerjasama dengan Palang Merah
Indonesia (PMI). Dengan diadakannya program donor darah ini, diharapkan dapat
menambah stok kantung darah yang berguna bagi masyarakat luas.
Nah yang belum pernah
untuk donor darah, jangan takut ya, gak sakit kok hehe. Rasanya Cuma kayak
digigit semut dan sedikit geli-geli gitu haha. Kalau gak percaya cobain aja
deh. Lumayan kan, kita bisa membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan darah.
Oiya sebelum
mendonorkan darah, pastikan ya teman-teman dalam kondisi sehat jasmani dan
rohani. Untuk yang bisa mendonorkan darah ini diusisa 17 tahun keatas ya.
Intinya sebelum mendonorkan darah, nanti bakal dicek terlebih dahulu oleh tim
medis, apakah sudah layak untuk mendonorkan darah atau belum.
Berikut tips buat
teman-teman yang ingin mendonorkan darahnya:
- Jangan tidur malam-malam ya, usahakan tidur yang cukup. Yaitu minimal 4 jam.
- Jangan lupa makan sebelum mendonorkan darah, yakni 3-4 jam sebelum donor.
- Minum air putih yang banyak, paling sedikit 3 gelas.
- Setelah mendonorkan darah, jangan langsung beraktivitas berat. Usahakan istirahat terlebih dahulu kurang lebih 10 menit.
Mungkin itu saja sih,
sedikit tips untuk yang mau mendonorkan darahnya. Yuk donor darah, selagi
masih bisa membantu terhadap sesama, kenapa enggak hehe. Tentunya darah yang
kita sumbangkan akan sangat bermanfaat bagi saudara kita yang membutuhkannya. Semoga
kita semua selalu diberikan kesehatan.
Yuk agendakan bersama
teman-teman untuk main ke Jakarta Fair 2019. Komplit banget kan, kalian bisa
bermain, berbelanja, liat konser, dan juga bisa berbagi disana.
Oiya saat lebaran
nanti, Jakarta Fair tetap buka loh..
Selamat berkunjung ke
Jakarta Fair :)